tips memelihara besi dari karat

Selasa, 06 Mei 20140 komentar

secara umum bahan pagar besi dibagi menjadi 3 jenis. dari stainliss,pipa gas,dan pipa air. stainlis adalah jenis bahan pagar yang sangat bagus,tahan karat,mengkilap dan biaya perawatan sangat murah karena tidak memerlukan pengecatan namun pagar berbahan stainlis agak mahal dan tidak ada pilihan warnanya. pagar berbahan gas adalah pagar besi termurah namun resiko karata sangatlah tinggi,jika tanpa pelindung, pipa gas dapat rapuh karna karat dalam kurun waktu kurang lebih 3 tahun untuk itu kami saran kan agar anda tidak tertipu dengan harga murah dan tidak memilih pagar dengan bahan jenis pipa gas karena sama saja dengan kita menyewa . pagar berbahan pipa air adalah pilihan yang tepat jika anda tidak menginginkan bahan stainlis karena selain harganya lebih muran,resiko karatan sangatlah kecil . pipa jenis ini memang diproduksi untuk saluran air jari pada dasarnya pipa ini tahan karat, namun pada bagian bagian yang terkelupas galfanisnya seperti pada sambungan antar pipa masih beresiko berkarat .
Karat pada pagar besi tumbuh karena adanya reaksi oksidasi. Tiga elemen yang memungkinkan terjadinya reaksi itu adalah air, oksigen, dan garam terlarut. Reaksi oksidasi dari pertemuan tiga bahan ini pada medium besi itulah yang menyebabkan timbulnya karat.
Untuk mencegah besi pagar berkarat, harus dilakukan pemutusan hubungan besi dari ketiga bahan itu. Salah satu jalan praktisnya dengan memberi lapisan cat anti karat pada besi atau logam
Nah, kira-kira begini proses pengecatan yang tepat:
  • Sikat bagian logam (besi) yang berkarat, lalu ampelas hingga bagian tersebut benar-benar bersih.
  • Bila pada permukaan besi masih terdapat kotoran debu dan minyak, bersihkan dengan kain lap kering.atau basahi kain lap dengan bensin atau tiner
  • Aplikasikan cat besi yang mengandung antikarat.
sekian tips dari kami semoga bermanfaat :)
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. JAYA MULYA - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger